(0362)21985
setda@bulelengkab.go.id
Sekretariat Daerah

Sosialisasi dan Pengukuhan Pengurus Forum Pembauran Kebangsaan Buleleng

Admin setda | 02 Desember 2013 | 1249 kali

Guna memperkokoh integritas nasional serta menegakkan kedaulatan negara kesatuan Republik Indonesia perlu diselenggarakan Forum pembaruan kebangsaan daerah pasalnyapembauran kebangsaan merupakan bagian penting dalam upaya meningkatkan persatuan dan kesatuan kebangsaan. Haltersebut tercermin dalam sosialisasi Forum Pembaruan Kebangsaan, Kamis (28/11) di Hotel Banyualit,Lovina. Kegiatan yang berlangsung selama sehari tersebutdibuka Kepala Badan Kesbanglinmas Gde Gunawan AP sekaligus dilakukan pengukuhan pengurus Forum Pembauran Kebangsaan Kabupaten Buleleng,yang diketuai Ida Bagus Sudirka Raka,SE yang merupakan mantan Ketua KNPI Buleleng.

“Saya mengapresiasi kegiatan sosialisasi forum pembauran kebangsaan ini dan berharap peran saudara yang tergabung dalam pengurus FPK tetap menjaga,mengawal dan menggaungkan semangat kesatuan dan persatuan Bangsa Indonesia,”harap Gde Gunawan.

Gde Gunawan mengatakanpembauran kebangsaan merupakan proses pelaksanaan kegiatan integrasi anggota masyarakat dari berbagai ras,suku,etnis melalui interaksi sosial dalam bidang bahasa, adat istiadat,seni budaya,pendidikan dan perekonomian untuk mewujudkan kebangsaan indonesia tanpa menghilangkan identitas ras,suku dan etnis dalam kesatuan NKRI.”Potensi tersebut mampu dikelola akan mengantarkan bangsa indonesia menjadi bangsa yang luar biasa,namun sebaliknya jika tidak dapat dikelola akan menjadi sumber konflik yang mungkin dapat menjadi disintegrasi bangsa,”paparnya.

Dari data yang dihimpun, sosialisasi diikuti sebanyak 100 orang dari berbagai unsur pemuda,aparat kecamatan,tokoh agama,unsur suku/ etnis,mahasiswa. Sebagai pembawa makalah dari Akademisi,disampaikan I Gde Budasi dari Kodim 1609 Buleleng serta dari ketua FKP Provinsi Bali,I Gusti Bagus Made Wiradharma