Kamis, 28 Juli 2016, Gelar Seni Budaya (Gasebu) Kecamatan Sukasada Tahun 2016, resmi dibuka oleh Bupati Buleleng yang diwakili Asisten Pemerintahan Setda Kabupaten Buleleng, Made Arya Sukerta, SH., MH Dengan ditandai pemukulan kul-kul di kawasan Tri Yudha Sakti.
Gelar Seni dan Budaya yang dilaksanakan Kecamatan Sukasada menggelar Kesenian langka seperti Gong Luwang, Gambang, Selonding dan Kesenian Genggong. Tak hanya kesenian, even yang dirintis Kecamatan Sukasada ini dijadikan ajang media untuk memamerkan poteni pertanian, perkebunann dan kerajinan di wilayah ini.
Tujuan dari Gasebu ini untuk menjaga kelestarian warisan leluhur agar tetap terjaga. even ini dijadwalkan berakhir Minggu, tanggal 31 Juli 2016.
Download disini