(0362)21985
setda@bulelengkab.go.id
Sekretariat Daerah

Bupati Minta Warga Sumber Kelampok Tidak Lagi Mblokir Jalan

Admin setda | 14 November 2013 | 1034 kali

Perwakilan warga desa Sumber Klampok Kecamatan Gerokgak melakukan pertemuan dengan Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana dan Wakil Bupati dr.Nyoman Sutjidra di kantor Bupati Buleleng pada hari Rabu (13/11) sore. Dalam kesempatan itu perwakilan warga berjumlah enam orang yang dipimpin oleh Perbekel Sumber Kelampok Putu Artana dan Kelian Desa Pakraman Sumber Kelampok Jro Gede Nadia menyampaikan aspirasi agar secepatnya dibentuk pansus terkait proses pengalihan lahan seluas 618 hektar .
Pada pertemuan yang berlangsung singkat itu , Bupati memaparkan risalah pertemuan Bupati dengan Gubenur Bali pada hari Senin (11/11) lalu, dimana pertemuan itu memutuskan pembentukan pansus aset di DPRD Bali. Karena masalah permohonan lahan yang didesakan warga Sumber Kelampok sudah mendapat perhatian Gubenur, maka Bupati meminta warga agar bersabar mengikuti proses pembentukan pansus aset oleh DPRD Bali. Diminta juga secara tegas agar warga tidak lagi melakukan pemblokiran jalan seperti yang diakukan pada hari Kamis lalu (7/11). Menanggapi permintaan ini , Kelian Desa Jero Gede Nadia meminta maaf atas pemblokiran jalan yang telah mengganggu lalu lintas jalur Singaraja-Gilimanuk tersebut. Sedangkan Perbekel Putu Artana bersama warga sepakat tidak lagi melakukan pemblokiran jalan dan akan menunggu proses pembentukan pansus aset oleh DPRD Bali.